Serabi Kloso / Rangin Kloso By NatNat
Penasaran ....bagaimana rasa dan bentuk serabi kloso ya???Ehhhhh...ternyata sama dengan kue baroncong/buroncong disini di Makassar he he he...
Beda daerah beda nama rupanya. Terima kasih mba NatNat
Cuma kue baroncong yang biasa saya buat pakai tepung beras.
Nanti saya posting yang dibuat dari tepung beras.
Bahan:
10 sdm
munjung Tepung Ketan
5 sdm
munjung terigu
2 genggam
kelapa parut
2 sdm
mentega cair
1 sdm
mentega untuk menggoles kue rangin
semuanya di
aduk jadi satu terus di tambah garam kalau suka asin
note,
setelah serabi di balik diamkan sebentar ya
biar
dalamnya kering sedikit
Saya buat dengan dua versi : memakai kelapa parut segar dan pakai kelapa kering.
Rasanya juga ada yang asin (tambahkan garam) dan ada yang manis saya tambahkan 1 sdt gula pasir.
Dua-duanya enak dengan cita rasa masing-masing.
Cara membuat:
- Campur semua bahan .
- Tuang kedalam cetakan kue pancong yang telah dipanaskan.
- Tutup cetakan, tunggu sampai kue berwarna kecoklatan, cungkil pinggiran kue hingga terlepas dari cetakan. Angkat.
- Hidangkan selagi panas, enaaaakkkkk.